Video Viral Mahasiswi Lampung Kehilangan Ayah Tercinta di Hari Wisuda, Sempat Cium Tangan
BANDARLAMPUNG, iNews.id – Meraih gelar sarjana usai menempuh pendidikan di perguruan tinggi tentu menjadi momen yang dinanti setiap mahasiswa. Namun ada cerita pilu yang dialami oleh Pitri Patmawati (21), mahasiswi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung hingga viral di media sosial.
Pitri harus menghadapi kenyataan pahit. Sang ayah meninggal tepat di hari yang sama saat dia berangkat wisuda. Meski begitu, Pitri berhasil memberikan kado terindah untuk sang ayah karena mendapatkan predikat cumlaude saat wisuda.
Dalam video yang disaksikan, tampak Pitri mengenakan kebaya dibalut jubah dan toga memasuki ruang perawatan untuk menghampiri sang ayah yang tengah terbaring di ranjang rumah sakit.
Pitri langsung mencium tangan sang ayah yang terlihat bangga melihat keberhasilan putrinya yang mengenakan selendang bertuliskan cumlaude.
Tak berselang lama, video kemudian menunjukkan Pitri terduduk di lantai sembari menangisi sang ayah yang tengah ditangani dokter dan perawat.
Editor : Reza Yunanto
Follow Berita iNewsLampung di Google News
Bagikan Artikel: